Zona Merah Makin Meluas di Kalteng, Sukamara Zona Hijau

Zona Merah Makin Meluas di Kalteng, Sukamara Zona Hijau

PALANGKA RAYA, MK - Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) saat ini dihadang oleh permasalahan penanganan kasus pasien Covid-19 yang mengalami peningkatan sangat signifikan.
Kali ini, Selasa 21 April 2020, drastis lonjakan pasien positif Covid-19 di Bumi Tambun Bungai tersebut menjadi 78 orang. Data dalam 24 jam terakhir menyebutkan hanya berjumlah 60 orang. Ini menunjukkan angka 18 orang penambahan dari hari sebelumnya.
"Hari ini, pasien positif Covid-19 di Kalimantan Tengah yang kita cintai ini bertambah 18 orang hingga berjumlah 60 orang," ungkap Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalteng, H Sugianto Sabran.
Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai itu menguraikan, penambahan pasien positif yang baru dalam 24 jam terakhir merupakan distribusi dari Kota Palangka Raya 2 orang, Kabupaten Lamandau 1 orang, Pulang Pisau 3 orang, Kapuas 1 orang, Barito Selatan 6 orang dan Kabupaten Murung Raya 5 orang.
Saat ini, pasien positif yang baru sedang menjalani perawatan di sejumlah RS rujukan Covid-19 diantaranya di RS Doris Sylvanus Palangka Raya, RS Sultan Imanuddin, RS Murjani dan Karantina Pemerintah Kabupaten Kapuas.
Total kasus positif sebanyak 78 orang, masing-masing 65 orang masih dalam perawatan, 9 orang dinyatakan sembuh dan 4 orang meninggal dunia. 
Sebanyak 65 pasien yang sedang menjalani perawatan, berada di sejumlah RS rujukan, di antaranya di RS Doris Sylvanus Palangka Raya 39 orang, RS Sultan Imanuddin 13 orang, RS Murjani Sampit 12 orang dan Karantina Pemerintah Kabupaten Kapuas 1 orang.
Sementara, 9 orang yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 yakni 8 orang berdasarkan hasil dari RS rujukan Covid-19 Palangka Raya dan 1 orang berdasarkan hasil dari RS Murjani Sampit.
"Saat ini terdapat kasus baru di wilayah Kalteng yakni kasus Orang Tanpa Gejala (OTG). Terdapat 226 orang di Kalteng yang berstatus OTG. OTG terbanyak ada di Kabupaten Barito Selatan berjumlah 79 orang," bebernya.
Lebih lanjut, untuk kasus PDP terus mengalami pengurangan. Jumlah PDP dalam 24 jam terakhir mengalami pengurangan sebanyak 15 orang. Total kasus PDP pada hari ini menjadi 58 orang.
Pun demikian, jumlah ODP di wilayah Kalteng mengalami pengurangan sebanyak 13 orang dalam kurun waktu 24 jam terakhir. Jumlah ODP pada hari ini tersisa 252 orang, dimana diketahui pada hari sebelumnya Senin, (20/4/2020) berjumlah 265 orang.
"Wilayah zona merah hingga saat ini berada di 1 Kota dan 11 Kabupaten. Sedangkan zona kuning hanya di Kabupaten Gunung Mas. Sementara, Kabupaten Sukamara menjadi satu-satunya daerah zona hijau di Kalteng," tandasnya.[kenedy]
Lebih baru Lebih lama