Jelang Lebaran Idul Fitri 1445 H, Pj Bupati Pulang Pisau Pantau Arus Mudik di Pelabuhan Bahaur

Jelang Lebaran Idul Fitri 1445 H, Pj Bupati Pulang Pisau Pantau Arus Mudik di Pelabuhan Bahaur

PULANG PISAU - Mendekati lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 M, Penjabat (Pj) Bupati pulang Nunu Andriani turun langsung ke Pelabuhan feri penyebrangan Bahaur, Kecamatan Kahayan Kuala, kabupaten setempat.

Kehadiran Pj Bupati berserta rombongan ke pelabuhan feri penyebrangan antar pulau itu dalam rangka memastikan keamanan, kenyamanan, dan keselamatan para penumpang kapal Drajat saat arus mudik berlangsung.

"Iya, kita memantau sekaligus mengecek arus mudik penumpang di jalur laut di Pelabuhan Feri Bahaur dengan harapan berjalan lancar, sehingga dapat bertemu dengan sanak famili di lebaran ini," ucap Nunu sapaan akrab Pj Bupati Pulang Pisau kepada wartawan, Minggu (7/4/2024).

Ia menyebut, dari hasil pantauan dan pengecekan kondisi kapal dalam kondisi baik, arus mudik penumpang baik R2 maupun R4 pun terkendali.

"Disitu kita lakukan juga proses pengecekan kapasitas penumpang secara ketat untuk mencegah over kapasitas, karena keselamatan lebih kita utamakan agar seluruh penumpang sampai ke tempat tujuan," ujar Nunu.

Saat memantau di lokasi pelabuhan, kondisi arus mudik cukup lancar, aman, tertib serta terkendali. 

Hal itu, tentu berkat kerjasama yang solid oleh para pihak agar perjalanan mudik sebagai momen yang menyenangkan bagi para penumpang.[manan]

Lebih baru Lebih lama