PULANG PISAU - Peristiwa kebakaran terjadi di Komplek Pasar Mingguan, tepatnya di wilayah Maliku Baru, Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah (Kalteng).
Belum diketahui persis penyebab kebakaran yang menghanguskan rumah-rumah warga dilokasi kejadian.
Dari video yang beredar, warga meminta pemadam kebakaran untuk segera merapat ke lokasi kejadian, karena kobaran api sangat besar hingga terlihat ke wilayah desa lainnya.
"Pancaran apinya sampai kelihatan ke Desa Kanamit. Di video kita dengar ada orang teriak meminta pemadam kebakaran segera datang," ujar Ambrullah salah seorang warga Kanamit kepada awak media ini, Senin (26/2/2024).
Sementara, informasi dihimpun media ini sampai pukul 19.14 WIB, kobaran api masih meluas dan terus melahap rumah dan sejumlah bangunan lainnya.
Dari peristiwa kebakaran ini, belum diketahui persis kerugian dan berapa jumlah rumah serta bangunan lainnya yang terdampak kebakaran.[manan]
Tags
Peristiwa