Sekolah Moderasi, Bulkani: Untuk Lebih Memahami Perbedaan

Sekolah Moderasi, Bulkani: Untuk Lebih Memahami Perbedaan

PEMBUKAAN Sekolah Moderasi bagi pengurus dan anggota FKUB Provinsi Kalteng.| foto : istimewa

PALANGKA RAYA - Bertujuan untuk menyamakan persepsi tentang seperti apa sebenarnya proses moderasi beragama, dan meningkatkan kerukunan umat beragama di Kalimantan Tengah (Kalteng), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Kalteng menggelar Sekolah Moderasi bagi pengurus dan anggotanya.

Kegiatan yang digelar secara hybrid itu dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Kalteng, H Edy Pratowo dari Ruang Rapat Sekretariat FKUB Provinsi setempat, Sabtu (4/6/2022).

Ketua FKUB Provinsi Kalteng Dr H Bulkani pada kesempatan itu menyampaikan, kegiatan yang digelar tersebut dimaksudkan agar saling menghargai satu sama lain, termasuk juga saling memberikan apresiasi diantara pengurus FKUB. 

Selain itu, kegiatan tersebut juga sebagai upaya untuk memahami perbedaan, dan diharapkan akan tumbuh keinginan dan rasa untuk menghargai.

"Jadi sekolah moderasi ini memang dimaksudkan untuk memberikan wawasan kepada kita semua agar bisa lebih memahami agama orang lain, dan agama kita masing-masing, kita cari persamaannya," tukasnya.

Sebelumnya, Wagub Edy saat membuka kegiatan itu menyampaikan, melalui Sekolah Moderasi dan dengan dukungan Pemerintah Provinsi, Kabupaten dan Kota se-Kalteng diharapkan mampu menghasilkan pemahaman tentang moderasi dan macam-macam aliran keagamaan untuk semakin memantapkan peran dan kualitas keberadaan FKUB.[kenedy]


Lebih baru Lebih lama