Komisi II DPRD Balangan Dukung Pemeriksaan PMK pada Hewan Ternak oleh DKP3

Komisi II DPRD Balangan Dukung Pemeriksaan PMK pada Hewan Ternak oleh DKP3

ANGGOTA Komisi II DPRD Kabupaten Balangan, Nur Fariani ikut mendampingi pemeriksaan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak.| foto : humas DKP3 balangan

PARINGIN - Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Balangan Nur Fariani yang ikut mendampingi pelaksanaan pemeriksaan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak berharap DKP3 Balangan memperhatikan para peternak, Selasa (17/5/2022).

Diketahui pemeriksaan yang dilakukan oleh Bidang Peternakan DKP3 Balangan ini terfokus pada 3 wilayah yang memiliki jumlah ternak cukup banyak.

Yakni  di sentra kawasan pembibitan peternakan di Desa Gampa Kecamatan Paringin Selatan dengan jumlah hewan ternak sapi yang diperiksa 36 ekor, Desa Kalahiang Kecamatan Paringin jumlah 12 ekor, dan Desa Lajar Kecamatan Lampihong berjumlah 25 ekor. 

"Kita Komisi II DPRD Balangan juga sebagai mitra DKP3 Balangan tentunya sangat mendukung pelaksanaan  pemeriksaan PKM pada hewan ternak," ujar Nur Fariani.

Ia juga meminta DKP3 Balangan terus memperhatikan para peternak yang ada di Kabupaten Balangan, terutama pada hewan sapi, kambing, dan babi yang disebakan oleh virus kelompok apthovirus dari keluarga picornaviridae yang sudah menyebar di beberapa kabupaten.

"Kegiatan pencegahan PMK ini juga di memohon dari Pemerintah Kabupaten Balangan bisa terus memperhatikan peternak walaupun tidak terserang penyakit PMK," tutupnya.[agus/adv]


Lebih baru Lebih lama