Kades Kebun Raya Kintap Ucapkan Terima Kasih Atas Binaan Arutmin Petani Melon Berhasil

Kades Kebun Raya Kintap Ucapkan Terima Kasih Atas Binaan Arutmin Petani Melon Berhasil

 

PELAIHARI, MK -  Dorongan PT. Arutmin Indonesia Site Kintap Tanah Laut kepada kelompok tani Lingkar Tambang tak diragukan, salah satu bukti petani melon di Desa Kebun Raya Kecamatan Kintap Panen besar dengan hasil memuaskan.

Rizki Habibie, mewakili Kepala Teknik Tambang PT Arutmin Indonesia Tambang Kintap menjelaskan, panen raya melon ini merupakan hasil dari kerja keras untuk selalu berpikir positif, dalam mengolah potensi lahan yang ada menjadi lahan yang lebih produktif dan bermanfaat.

"Dengan hasil panen ini menjadi barokah dan bermanfaat bagi keluarga besar Poktan Muda Berkarya. Sinergi antara kelompok tani, perusahaan maupun koperasi yang berjalan dengan baik serta maju diharapkan akan meningkatkan kualitas hidup warga di lingkar tambang,"terang Rizky, di Kintap Belum lama tadi

Ia bilang keberhasilan itu tentu atas peran semua pihak yang terlibat. "Slogan Petani Berdikari, bangsa makmur jika petani makmur harus diwujudkan dan digalakkan kepada generasi millenial,”pungkasnya

Atas perhatian besar Arutmin kepada kelompok tani ini, Mulya Kepala Desa Kebun Raya juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PT Arutmin Indonesia Tambang Kintap, karena telah memperhatikan petani warga Desa Kebun Raya.

"Kebanyakan petani di Desa kami mengeluhkan terkait modal tanam yang cukup tinggi dan kekurangan lahan garapan. Dengan adanya pendampingan dari Arutmin petani kami dapat memperoleh peningkatan pendapatan,” kata Kepala Desa.[adv/andra]

Lebih baru Lebih lama