Sudah Divaksinasi, H Amad: Vaksin Aman dan Tidak Ada Gejala

Sudah Divaksinasi, H Amad: Vaksin Aman dan Tidak Ada Gejala

PULANG PISAU, MK - Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah menggelar pencanangan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, Jumat (15/1/2021) di halaman Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes).

Ketua DPRD Pulang Pisau, H Ahmad Rifa'i, salah satu dari 10 pejabat publik yang turut menerima suntik vaksin Covid-19.

Usai disuntik vaksin, H Amad begitu sapaan akrab politikus Partai Golkar ini mengaku tidak merasakan sakit yang berarti. 

"Maksudnya, sesudah disuntik biasa-biasa saja. Artinya, aman tidak ada gejala ini dan itu, cuman sakit saat ditusuk jarum suntik saja," ujar H Amad saat testimoni usai disuntik.

Dengan itu, Ia kembali menegaskan, bahwa vaksin tersebut  aman sehingga masyarakat tidak perlu khawatir secara berlebihan.

"Jadi, ini sangat aman, tidak ada gejala berarti. Karena pemerintah sudah menjamin vaksin ini sudah layak, halal, dan aman disuntikan. Meski begitu kita tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) sesuai anjuran pemerintah," pesannya.

Ia berharap vaksin Covid-19 ini dapat ditambah lagi, sehingga nantinya dapat dilakukan vaksinasi kepada masyarakat.

"Sambil menyesuaikan perkembangan, kembali sama-sama saling mengingatkan agar tetap menerapkan prokes," tegasnya.[manan]


Lebih baru Lebih lama