Alman: di Kawasan Bundaran Burung Perlu Dibangun Traffic Light

Alman: di Kawasan Bundaran Burung Perlu Dibangun Traffic Light

PALANGKA RAYA, MK - Seiring perkembangan majunya mobilitas kendaraan, baik roda dua dan roda empat di Kota Palangka Raya terus meningkat pesat.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palangka Raya, Alman Pakpahan menuturkan, sarana pendukung pun sangat diperlukan untuk memperlancar arus lalu lintas di Kota Cantik tersebut, keberadaan rambu dan marka jalan pun kini sangat diharapkan dapat tertata dengan baik, guna menunjang keselamatan para pengguna jalan.

"Salah satunya Dishub Kota Palangka Raya segera membangun traffic light dan warning light di kawasan Bundaran Burung ini," ungkap Alman, Kamis (5/11/2020).

Dibeberkannya, dibangunnya rambu-rambu jalan di kawasan bundaran burung tersebut lebih dikarenakan kawasan tersebut sangat rawan terjadi kecelakaan lalu lintas.

Meski, urainya, secara kewenangan pengelolaan jalan di kawasan itu adalah milik pihak Pemerintah Provinsi Kalteng dan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.

"Ini jangan di permasalahkan lagi, karena demi kepentingan masyarakat. Sebagaimana arahan Pak Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin, maka kami akan membangun traffic dan warning light disitu," imbuhnya.

Ia menambahkan, di kawasan tersebut sudah banyak kasus-kasus kecelakaan hingga jatuh korban jiwa sehingga perlu diantisipasi, salah satunya dengan menyediakan sarana rambu dan marka jalan.

"Ini penting dibangun rambu jalan. Terlebih lagi jalur tersebut menjadi pintu gerbang keluar masuk Kota Palangka Raya," tegasnya.[kenedy] 

Lebih baru Lebih lama