Polsek Kahayan Kuala Kawal Penyaluran BST di Kantor Pos Bahaur

Polsek Kahayan Kuala Kawal Penyaluran BST di Kantor Pos Bahaur

PULANG PISAU, MK - Personel Polsek Kahayan Kuala, Polres Pulang Pisau melaksanakan pengamanan kegiatan penyaluran dana bantuan sosial tunai atau BST dari Pemerintah Pusat melalui Kantor Pos Bahaur.

Penyaluran BST bagi warga warga miskin terdampak Covid-19 itu berlangsung di aula Kantor Kecamatan Kahayan Kuala, Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (21/5/2020).

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Yuniar Ariefianto melalui Kapolsek Kahayan Kuala, Iptu Memet mengatakan, kegiatan pengamanan ini sesuai perintah. Sehingga dengan adanya pengamanan  tersebut warga yang menerima BST merasa aman dan nyaman.

"Ini bentuk hadirnya Polri di tengah-tengah masyarakat yang akan menerima BST, sehingga diharapkan masyarakat penerima bantuan bisa tertib dan teratur, mengingat saat ini masih berlaku physical distancing guna mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19)," kata Iptu Memet.

Ia menambahkan, tak hanya melakukan pengamanan personel Polsek Kahayan Kuala, pada kesempatan tersebut juga mengimbau dan sekaligus mengingatkan masyarakat agar menggunakan masker, jaga jarak, mencuci tangan serta mentaati anjuran pemerintah, guna mencegah terjadinya penyebaran Covid-19.

"Pada program BST dari Kemensos RI ini warga mendapatkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp600 ribu per bulannya. Penyaluran  disalurkan secara langsung melalui Kantor Pos Bahaur kepada para penerima selama 3 bulan ke depan," tuturnya.

Kemudian lagi, tambah Iptu Memet, bagi para penerima bantuan yang belum sempat mengambil pada hari ini, bisa langsung mengambil di Kantor Pos Bahaur.

"Kita berharpa bantuan dari Pemerintah Pusat ini kiranya dapat dipergunakan sebaik mungkin untuk keperluan di rumah," tutupnya.

Sementara, penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) di Kecamatan Kahayan Kuala berlangsung di Desa Bahaur Hulu sebanyak 67 KK, Desa Tanjung Perawan 81 KK, Desa Kiapak 18 KK, Desa Cemantan 19 KK, Desa Bahaur Batu Raya 56 KK, dan Desa Sei Barunai 61 KK.[manan]
Lebih baru Lebih lama