KUALA KAPUAS - Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Pemuda Asli Kalimantan (Gepak) Kabupaten Kapuas berlangsung di GOR Panunjung Tarung, jalan Maluku Kapuas, Kamis (29/11/2017), kepengurusan DPC Gepak Kapuas periode 2017 - 2020 dengan ketua Rafiq Balghaist dan Daniel Suriadi T, SH sebagai sekjend.
"Saat ini anggota DPC Gepak Kapuas telah mencapai 600 orang lebih, dan kemungkinan akan terus bertambah" ungkap Ismet Rinjani, Ketua Panitia Pelaksana.
Pengurus dan anggota Gepak Kapuas sendiri, lanjutnya, terdiri dan diisi dari berbagai kalangan yaitu dari anggota DPRD, TNI, Polri, PNS, serta kalangan masyarakat umum lainnya.
Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat yang juga pembina DPC Gepak Kapuas, melantik sekaligus mengukuhkan kepengurusan DPC Gepak Kapuas, yang ditandai dengan penyerahan bendera dari Ketum PB Gepak Kalimantan Abraham dari Kalimantan Timur.
Dalam kata sambutannya Bupati Kapuas mengatakan dengan hadirnya Gepak Kapuas sebagai organisasi yang menyatukan pemuda Kalimantan.
"Diharapkan bisa memberikan sumbangsihnya untuk kemajuan Daerah," kata Ben.
Ketua DPC Gepak Kapuas yang baru saja dilantik Rafiq Balghaist pada sambutannya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan padanya untuk memimpin organisasi Gepak di Kapuas.
"Saya akan melaksanakan amanah, dan menjalankan roda organisasi sesuai dengan AD/ART dan peraturan Organisasi," pungkas Rafiq.
Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kapuas, Ir Muhajirin, unsur Forkompimda, pejabat SOPD dilingkungan Setda Kapuas serta tokoh masyarakat lainnya.[zulkifli]