WAKIL Presiden RI Gibran Rakabuming Raka mendengarkan paparan Bupati Balangan Abdul Hadi saat meninjau langsung lokasi terdampak banjir bandang di Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan.| foto: Istimewa
PARINGIN – Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, menegaskan agar Pemerintah Kabupaten Balangan terus menjalin koordinasi intensif dengan pemerintah pusat dalam menangani dampak pasca banjir bandang yang melanda Kecamatan Tebing Tinggi.
Arahan tersebut disampaikan Wapres Gibran saat berdialog langsung dengan Bupati Balangan Abdul Hadi di lokasi terdampak banjir. Kamis (8/1/2026).
Dalam interaksinya, Wapres menekankan bahwa proses pemulihan tidak boleh berjalan lambat dan harus dilaksanakan secara terukur serta tepat sasaran.
“Terus komunikasikan dengan pemerintah pusat. Semua perkembangan di lapangan agar dilaporkan, supaya penanganan pasca banjir bisa dipercepat dan segera selesai,” ujar Wapres Gibran.
Ia menegaskan, kehadiran negara harus benar-benar dirasakan masyarakat, terutama dalam situasi bencana.
Selain memberikan arahan, Wapres Gibran turut menyampaikan rasa prihatin dan empati kepada warga yang terdampak banjir bandang.
Dalam paparannya, Bupati Balangan Abdul Hadi menyampaikan bahwa Pemkab Balangan bergerak cepat sejak hari kedua pasca banjir.
"Konsultan perencanaan telah diturunkan untuk melakukan pendataan serta perhitungan kerusakan rumah warga. Dan saat ini material bangunan sudah kami siapkan, dan proses perbaikan rumah warga juga sudah mulai berjalan. Tukang-tukang sudah bekerja di lapangan,” ujar Abdul Hadi.
Ia menegaskan, pemerintah daerah berkomitmen penuh menyelesaikan pemulihan pasca banjir. Abdul Hadi juga mengimbau masyarakat agar tidak khawatir karena seluruh rumah warga terdampak akan ditangani oleh pemerintah.
“Pemerintah hadir dan bertanggung jawab. Semua rumah warga yang terdampak banjir akan kita perbaiki,” tegasnya.[mta/adv]
Tags
balangan
