KUALA KAPUAS - Pemerintah Kabupaten Kapuas menggelar upacara bendera memperingati Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-97 tahun 2025 dengan penuh khidmat di halaman Kantor Bupati Kapuas, Jalan Pemuda Kuala Kapuas, Kamis (30/10/2025).
Peringatan bersejarah tersebut mengusung tema nasional “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, yang mencerminkan semangat persatuan serta tekad kaum muda dalam berperan aktif membangun bangsa.
Bupat Kapuas, H. Muhammad Wiyatno bertindak sebagai inspektur upacara sekaligus membacakan sambutan resmi Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora) Erick Thohir.
Dalam amanatnya, Menpora menegaskan bahwa semangat pemuda 1928 harus terus dihidupkan oleh generasi masa kini dengan cara yang relevan terhadap tantangan zaman.
“Dulu para pemuda berjuang dengan bambu runcing, sekarang kita berjuang dengan ilmu, kerja keras, dan kejujuran. Namun semangatnya tetap sama: Indonesia harus berdiri tegak dan tidak boleh kalah,” demikian kutipan sambutan Menpora yang dibacakan Bupati Wiyatno.
Erick Thohir juga mengingatkan pentingnya peran generasi muda dalam menghadapi era modern yang penuh tantangan. Ia menegaskan bahwa pemuda bukan pelengkap sejarah, tetapi penentu sejarah berikutnya.
Menpora turut menyampaikan pesan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto agar pemuda Indonesia tidak takut bermimpi besar dan tidak gentar menghadapi kegagalan demi mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Upacara peringatan HSP di Kapuas diikuti oleh unsur Forkopimda, Ketua TP PKK Hj. Siti Saniah Wiyatno, para pejabat daerah, Paskibraka, Pramuka, dan berbagai tokoh pemuda Kapuas.[zulkifli]
