Pemilu 2024 di Pulang Pisau Berjalan Aman, Damai dan Lancar

Pemilu 2024 di Pulang Pisau Berjalan Aman, Damai dan Lancar

PULANG PISAU - Camat Kahayan Hilir (Kahlir), Endra Setiawan menyebut proses pemilihan umum tahun 2024 di Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), berjalan aman, damai dan lancar.

"Khususnya di wilayah Kecamatan Kahayan Hilir, prosesnya berjalan aman, damai dan lancar sampai rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara tingkat kecamatan berlangsung belum lama tadi," katanya 

Atas kelancaran ini, Endra sapaan akrab Camat Kahlir memgapressia kepada pihak penyelenggara dan seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilu 2024.

"Saya sebagai Camat Kahlir, sangat berterimakasih atas pengabdian dan pengorbanan pihak yang terlibat selama penyelenggaraan pemilu 2024 berlangsung, baik dari tingkat kecamatan, desa dan kelurahan sampai dengan pihak yang bertugas di TPS," tutupnya.

Perlu diketahui, rapat pleno merupakan salah satu tahapan penting dalam Pemilu 2024. 

Di mana,dalam rapat tersebut menyampaikan hasil rekapitulasi perolehan suara dari seluruh desa dan kelurahan di tingkat Kecamatan. 

Kemudian, hasil rekapitulasi tersebut akan diteruskan ke tingkat kabupate untuk direkapitulasi kembali di tingkat provinsi dan lanjut ke tingkat nasional.[manan]

Lebih baru Lebih lama