Upacara, Ziarah Makam Pahlawan dan Ramah Tamah Jadi Agenda 17 Agustus

Upacara, Ziarah Makam Pahlawan dan Ramah Tamah Jadi Agenda 17 Agustus

PULANG PISAU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tahun 2023. 

Kegiatan berlangsung di Halaman Kantor Bupati Pulang Pisau, Kamis (17/8/2023).

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang, diikuti pimpinan DPRD Pulang Pisau, unsur Forkompinda, Sekretaris Daerah (Sekda) Pulang Pisau, para Pejabat ASN lingkungan Pemkab Pulang Pisau, TNI, Polri, tokoh masyarakat, agama, adat, para veteran, orang tua Paskibraka daerah setempat, dan pelajar tingkat SMA, SMP/sederajat.

"Di upacara HUT ke-78 RI di Pulang Pisau, saya isi pidato Bapak Gubernur Kalteng dihadapan ada peserta upacara. Ada beberapa poin penting yang disampaikan, diantaranya terkait mari kenang jasa para pahlawanyang sudah memperjuangan kemerdekaan hingga sampai detik ini dapat kita rasakan bersama. Maka dari itu jaga kedaulatan ini dengan menjunjung kebersamaan dan persatuan yang berlandaskan Pancasila dan UUD 1945," sebut Taty Narang sapaan akrab Bupati Pulang Pisau pada poin pidato Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran.

Dikatakan Bupati, dalam isi pidato Gubernur Kalteng menyebut pertumbuhan ekonomi pasca pandemi Covid-19 di tahun 2022, meningkat menjadi 6,45 persen. "Artinya meningkat dari angka nasional yang tumbuh 5,31 persen. Meski di tahun 2023 ini angka pertumbuhan ekonomi kita terlambat, namun masih tumbuh 2,96 persen di triwulan II. Juga ada membahas angka stunting di Kalteng ada penurunan, antisipasi dan waspada karhutla serta sejumlah poin serta sejumlah poin penting lainnya," ungkap Taty Narang singkat.

Kemudian, usai upacara berlangsung, selanjutnya rombongan bupati beserta unsur forkopimda dan pejabat ASN di Pulang Pisau langsung melaksanakan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan HM Sanusi Kelurahan Bereng, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau.

"Kegiatan Ziarah ini dilaksanakan sebagai bentuk pemberian penghormatan dan penghargaan kepada para Pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga dalam merebut Kemerdekaan RI dari tangan para penjajah demi kedaulatan NKRI, khususnya di wilayah Kabupaten Pulang Pisau," tuturnya.

Tidak hanya itu, agenda pada 17 Agustus 2023 ini, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah dengan para pihak yang akan dilaksanakan di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Handep Hapakat, Kota Pulang Pisau pada pukul 19.00 WIB.[manan]

Lebih baru Lebih lama