DP3AP2KB Gelar Sosialisasi Penyusunan GDPK Lima Pilar Tanah Bumbu

DP3AP2KB Gelar Sosialisasi Penyusunan GDPK Lima Pilar Tanah Bumbu

SOSIALISASI penyusunan Grand Design Pembangunan Kependudukan (GDPK) digelar oleh DP3AP2KB Tanah Bumbu.| foto : ade

BATULICIN — Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2KB) Tanah Bumbu menggelar sosialisasi penyusunan Grand Design Pembangunan Kependudukan (GDPK) Lima Pilar Tanah Bumbu, di ruang rapat Bersujud 1, kantor bupati setempat, Selasa (4/4/2023).

Sosialisasi ini bertujuan untuk mewujudkan kebersamaan dari penafsiran serta persepsi dalam penyusunan GDPK khusus di Kabupaten Tanah Bumbu serta mendorong adanya peningkatan kualitas proses penyusunan dan pemanfaatan GDPK.

"Grand Design merupakan arahan kebijakan yang digunakan dalam program lima tahunan untuk mewujudkan target pembangunan kependudukan," kata Kepala DP3AP2KB Hj. Narni.

Ia berharap dalam penyusunan yang begitu banyak data diperlukan, dapat membuat komitmen dalam kerjasama penyusunan kedepan, karena kualitas data berpengaruh besar dalam kualitas Grand Design.

Diantara kelima pilar tersebut diantaranya, pengendalian kuantitas penduduk, peningkatan kualitas penduduk, pembangunan keluarga, penataan persebaran dan pengarahan mobilitas penduduk dan penataan administrasi kependudukan.

Setelah itu sosialisasi dipandu Kabid Dalduk Dinas P3AP2KB Zainal Arifin, yang diisi narasumber dari Pusat Studi Kependudukan LPPM Universitas Lambung Mangkurat, Norma Yuni Kartika.

Yuni menjelaskan peningkatan GDPK lima pilar ini mencakup bidang pengendalian kuantitas Penduduk, peningkatan kualitas penduduk, pembangunan keluarga, penataan persebaran dan pengaturan mobilitas penduduk serta penataan administrasi kependudukan.

Sosialisasi dihadiri Kepala Disdukpencapil Gento Hariyadi, Kepala Dinas Pendidikan Eka Saprudin, Kepala Disbudporpar Hamaluddin Taher, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Sosial, Kepala BPS dan undangan lainnya.[ade]

Lebih baru Lebih lama