Idul Adha 1443 Hijriah, Pemprov Kalteng Salurkan 419 Sapi Kurban

Idul Adha 1443 Hijriah, Pemprov Kalteng Salurkan 419 Sapi Kurban

KADIS PUPR Kalteng, H Shalahuddin menyerahkan bantuan hewan kurban secara simbolis kepada Bupati Barut, H Nadalsyah.| foto: istimewa

PALANGKA RAYA - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah. Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) menyalurkan bantuan hewan kurban sebanyak 419 ekor sapi yang didistribusikan ke 14 Kabupaten dan Kota di Provinsi setempat.

Bantuan hewan kurban itu disalurkan melalui Pemerintah Daerah yang kemudian disalurkan ke Masjid, Musala, Pondok Pesantren dan Panti Asuhan di wilayah Kabupaten/Kota setempat.

Gubernur Kalteng, H Sugianto Sabran menuturkan, bantuan sapi kurban tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemprov Kalteng kepada masyarakat,  khususnya umat Islam yang akan merayakan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah.

"Bantuan 419 ekor sapi kurban yang disalurkan ini sebagai wujud kepedulian Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terhadap warganya," ungkapnya, Jumat (8/7/2022).

Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai itu berpesan, agar memperhatikan prosedur penyembelihan dan pembagian daging kurban, khususnya dalam pengemasan daging kurban yang akan disalurkan ke masyarakat.

"Untuk pengemasan dianjurkan menggunakan daun atau plastik bening, karena lebih aman daripada plastik daur ulang berwarna gelap," imbuhnya.

Dengan adanya bantuan hewan kurban tersebut diharapkan masyarakat yang membutuhkan dapat memanfaatkan daging kurban pada Hari Raya Idul Adha 
1443 Hijriah ini.

"Atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah. Semoga bantuan hewan kurban ini menjadi keberkahan bagi kita semua, Aamiin Ya Rabbal Aalamiin," tukasnya.[kenedy]


Lebih baru Lebih lama