Pemkab Kapuas Hadirkan Wifi Gratis di Taman Ramah Anak

Pemkab Kapuas Hadirkan Wifi Gratis di Taman Ramah Anak

PENGUNJUNG taman anak di Kapuas saat menggunakan akses wifi gratis.| foto : diskominfokps

KUALA KAPUAS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, Kalteng, melalui Dinas Komunikasi dan informatika (Kominfo) berkerjasama dengan PT Telkom Kapuas, menambah titik internet gratis. 

Akses Wireless Fidelity (Wifi) gratis kembali disediakan di area Taman Bermain Anak, kini dijadikan sebagai Taman Ramah Anak yang berlokasi di Jalan Patih Rumbih, Kuala Kapuas, samping Rujab Ketua DPRD Kapuas.

Kepala Diskominfo Kapuas, Dr H Junaidi menyampaikan, tujuan dilakukannya pemasangan jaringan internet gratis juga untuk mendukung program menuju Kota Layak Anak (KLA) selain untuk memfasilitasi masyarakat yang sedang bersantai di area taman.

“Khususnya bagi para orang tua yang sedang menunggu anaknya bermain di area taman, sebab dengan adanya akses internet gratis ini juga sebagai langkah Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam menuju Kota Layak Anak,” ungkap Junaidi, Jumat (10/9/2022).

Ia berharap dengan adanya akses  internet gratis ini, masyarakat dapat menggunakannya dengan bijak tanpa perlu berlebihan.

 “Fasilitas ini milik masyarakat, untuk itu hendaknya selalu dijaga dan dirawat sehingga dapat digunakan secara terus menerus,” imbuh Junaidi. 

Salah seorang pengunjung, Rin mengaku cukup senang dengan adanya fasilitas tambahan layanan internet gratis berupa 
jaringan hotspot.

"Alhamdulliah sekarang ada wifi gratis di taman bermain anak ini," singkatnya.[zulkifli]


Lebih baru Lebih lama