Persiapkan Program Kerja 2022, HKTI Kapuas Gelar Rakercab

Persiapkan Program Kerja 2022, HKTI Kapuas Gelar Rakercab

PROGRAM kerja menjadi agenda penting agar jalannya roda organisasi terarah dan sesuai target.| foto : zulkifli

KUALA KAPUAS - Dewan Pimpinan Cabang (DPC)  Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, menggelar rapat kerja cabang (Rakercab).
 
Rakercab dibuka Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kapuas, Salman, di Ballroom Hotel Permata Inn, Jalan Seroja Kuala Kapuas, Sabtu (11/12/2021).

Dalam Rakercab tersebut, sejumlah  program kerja HKTI satu tahun ke depan akan dibahas bersama dengan 12 Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) HKTI di Kabupaten Kapuas.

Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas, Septedy,  perwakilan Dinas Pertanian dan Dinas Ketahanan Pangan setempat.

Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah HKTI Kalimantan Tengah, Budi Cahyono mengatakan, dari kegiatan Rakercab tersebut diharapkan mendapatkan hasil dan program yang strategis untuk kemajuan para petani di Kabupaten Kapuas khususnya.

"Rakercab ini kami harapkan mendapat hasil yang nantinya bisa bermanfaat bagi para petani. Supaya petani lebih sejahtera dan pendapatannya meningkat," ujarnya.

Supenpri, Ketua DPC HKTI Kabupaten Kapuas, menyampaikan sejumlah agenda akan dibahas dan disampaikan dalam Rakercab tersebut.

"Di antaranya mereview sekaligus mengevaluasi hasil kegiatan sepanjang tahun 2021 dan membahas persiapan program kerja tahun 2022 dan juga menyampaikan terkait pemanfaatan dana hibah yang telah diterima sebagai bentuk azas transparansi dan keterbukaan," katanya.

Dalam rapat kerja tersebut, selain melakukan penyusunan program untuk satu tahun ke depan, pihaknya juga menyerap aspirasi petani melalui perwakilan HKTI pada kecamatan. 

Dalam kegiatan itu juga dilakukan penyerahan secara simbolis bantuan sepeda motor dari Pemkab Kapuas kepada HKTI untuk penunjang operasional.[zulkifli]


Lebih baru Lebih lama