Bupati Pulang Pisau Serahkan 2 Unit Mobil Jenazah dan 2 Unit Kursi Roda

Bupati Pulang Pisau Serahkan 2 Unit Mobil Jenazah dan 2 Unit Kursi Roda

BUPATI Pulang Pisau, Pudjirustaty Narang saat menyerahkan secara simbolis 2 Unit mobil jenazah dan 2 Unit kursi roda di Kecamatan Kahayan Tengah dan Banama Tingang.| foto : manan

PULANG PISAU - Bupati Pulang Pisau, Pudjirustaty Narang menyerahkan sebanyak 2 unit mobil jenazah dan 2 unit kursi roda untuk wilayah Kecamatan Kahayan Tengah dan Kecamatan Banama Tingang. 

Penyerahan dilakukan oleh Bupati Pudjirustaty Narang dan diterima langsung oleh Camat Kahayan Tengah dan Camat Banama Tingang secara simbolis di Halaman Kantor Kecamatan Kahayan Tengah, Kamis (30/12/2021). 

"Bantuan yang telah diberikan ini kiranya dapat dipergunakan dan tentu dirawat dengan baik. Jadi, kita berharap bantuan 2 unit mobil jenazah dan 2 Unit kursi roda ini dapat memberikan manfaat dan memberikan pelayanan kepada masyarakat," ungkap Taty sapaan akrabnya. 

Pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di kabupaten berjuluk Bumi Handep Hapakat itu tak lupa mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD, kepala dinas dan juga masyarakat yang sudah bersinergi untuk kepentingan bersama.

"Sekali lagi, semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat penerima bantuan. Kami juga berpesan agar selalu menerapkan protokol kesehatan," kata Bupati berpesan. 

Sementara, turut hadir pada acara tersebut Sekda Kabupaten Pulang Pisau, Tony Harisinta, Kepala Dinsos Kabupaten Pulang Pisau, Eknamensi Tawun, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Pulang Pisau dan anggota DPRD Kabupaten Pulang Pisau. L[manan]


Lebih baru Lebih lama