Gali Informasi, Tim Percepatan DOB Tanah Kambatang Lima Kunjungi Kapuas

Gali Informasi, Tim Percepatan DOB Tanah Kambatang Lima Kunjungi Kapuas

KOTABARU, MK - Tim percepatan pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) Tanah Kambatang Lima mengunjungi DPRD Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah.

Kedatangan Tim percepatan DOB sekaligus anggota DPRD Kabupaten Kotabaru ini diterima oleh anggota DPRD Kabupaten Kapuas di rapat DPRD Kabupaten Kapuas, Selasa (5/10/2021) kemarin.

Kunjungan Kerja ini dipimpin langsung oleh Ketua Tim Percepatan Pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) Tanah Kambatanglima, Rabbiansyah bersama rombongan.
 
Ketua Tim percepatan pemekaran DOB Tanah Kambatanglima sekaligus anggota DPRD Kotabaru Rabbiansyah menyampaikan, kunjungan kerja ini untuk bersilaturahmi dan sharing informasi terkait Pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB).

"Terima kasih atas sambutannya telah menerima kedatangan Tim percepatan DOB sekaligus anggota DPRD Kabupaten Kotabaru bersama rombongan, dalam rangka kunjungan kerja," tutur Robi, Rabu (6/10/2021).

Ia mengatakan, kedatangan pihaknya ke DPRD Kabupaten Kapuas terkait dengan kelengkapan administrasi teknis dan terkait percepatan pemekaran otonomi daerah baru.

"Alhamdulillah kami banyak menerima informasi tambahan mengenai percepatan DOB, bahwa di Kabupaten Kotabaru mempunyai 23 Kecamatan," ujar politisi Partai Perindo ini.

Selain itu, lanjutnya pihaknya akan memecah menjadi Kabupaten yang beri nama Tanah Kambatang Lima yang terdiri dari 12 Kecamatan dan 129 Desa.

"Untuk kelengkapan administrasi sudah ada persetujuan dari DPRD dan Bupati Kotabaru, dan kami akan mengajukan kajian teknis untuk mengetahui apakah memang layak atau tidaknya menjadi sebuah Kabupaten," ucap Robi.[zainuddin]
Lebih baru Lebih lama