Peltu Didik Berikan Edukasi Prokes kepada Jemaat Gereja YGB

Peltu Didik Berikan Edukasi Prokes kepada Jemaat Gereja YGB

PALANGKA RAYA, MK - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat melaksanakan ibadah ditengah pandemi Covid-19. 

Babinsa Koramil 1016-01/Pahandut, Peltu Didik Kristiawan melakukan pengawasan dan pemantauan penerapan pendisiplinan protokol kesehatan (prokes) di Gereja Yesus Gembala Baik (GYB) Kota Palangka Raya, Minggu (9/5/2021).

Pada kesempatan itu juga, Peltu Didik menyampaikan imbauan mengenai prokes kepada segenap jemaat agar selalu mematuhi prokes serta disiplin menerapkan 5 M.

"Sebagai prajurit kewilayahan harus bisa mengaplikasikan 5 Kemampuan Teritorial dengan baik, salah satunya adalah turut mengimbau warga dalam penerapan prokes di Gereja YGB ini," tuturnya.

Ditambahkannya, apa yang pihaknya lakukan tersebut sebagai upaya untuk menekan dan memutus mata rantai penyebaran virus corona di wilayah binaannya.

"Kami selaku Babinsa akan berupaya semaksimal mungkin agar masyarakat terbebas dari Covid-19. Jadi, harapan kami apa yang sudah menjadi aturan pemerintah harus kita patuhi supaya pandemi ini tidak berlarut larut," tutupnya.[kenedy]


Lebih baru Lebih lama