PPKM di Gandang Barat Sudah Berjalan, Kades: Hari Ini kita Bagi Masker dan Hand Sanitizer

PPKM di Gandang Barat Sudah Berjalan, Kades: Hari Ini kita Bagi Masker dan Hand Sanitizer

PULANG PISAU, MK - Upaya memutus rantai penyebaran Corona Virus Disease atau Covid-19 ditingkat pedesaan di wilayah Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, sudah berjalan dan mulai diterapkan.

Bentuk nyata dari implementasi itu, dilakukan pihak desa bersama pihak terkaitnya lainnya dengan membangun posko pengamanan pemberlakukan kegiatan masyarakat berbasis mikro atau PPKM.

Seperti yang dilaksanakan Desa Gandang Barat, Kecamatan Maliku. Dimana, dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19, desa tersebut menerapkan PPKM di posko setempat.

"Penerapan tersebut tidak lain, guna memutus rantai penyebaran Covid-19 ditingkat desa dengan pemberlakukan kegiatan masyarakat berbasis mikro (PPKM)," kata Haryono, Kades Gandang Barat kepada sejumlah awak media, Minggu (25/4/2021).

Diungkapkan Haryono, kegiatan PPKM yang bersumber dari dana desa (DD) tahun 2021 ini, melibatkan aparat desa, lembaga desa, linmas, bhabinkamtibmas, babinsa serta pihak terkait lainnya yang ada di desa ini.

"Anggaran ini 8 persen dari DD. Tadi kita membagikan masker dan hand sanitizer ke RT dan RW di wilayah desa setempat, nantinya dari pihak RT dan RW yang membagikan warga," tuturnya.

Kemudian, dirinya berharap, masyarakat Gandang Barat, lebih disiplin lagi terhadap protokol kesehatan (Prokes). Hal itu, agar dapat terbebas dari Pandemi Covid-19 yang saat ini masih mewabah.

"Ya, semoga saja wabah ini cepat berlalu, hingga dapat beraktivitas normal seperti semula," ucapnya.

Sementara, tak hanya pembagian masker dan hand sanitizer saja, desa setempat juga telah melaksanakan kegiatan lainnya, sepeti pemasangan PJU dilingkungan pemukiman.

"Baru-baru tadi kita, bertepatan dengan hari Kartini, para ibu-ibu melaksanakan peringatan tokoh perempuan tersebut," imbuhnya.[manan]
Lebih baru Lebih lama