Pelatihan Dukung Food Estate Digelar BPP Kahayan Kuala

Pelatihan Dukung Food Estate Digelar BPP Kahayan Kuala

PULANG PISAU, MK - Pelatihan Tematik Operasional dan Perawatan Alsintan Pra Panen digelar selama 3 hari, dari 20 hingga 22 Oktober 2020 di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kahayan Kuala, Kecamatan Kahayan Kuala Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah.

Pelatihan diikuti sebanyak 30 peserta perwakilan dari Operator, Pengurus dan anggota Kelompok Tani, Penyuluh Pertanian dan Babinsa se-Kecamatan Kahayan Kuala.

Pelatihan terselenggara atas kerjasama Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Binuang dengan BPP Kahayan Kuala. Ini untuk mendukung program Food Estate yang bertujuan untuk mempersiapkan operator Alsintan pra panen yang profesional dan andal di Kecamatan Kahayan Kuala.

Dalam sambutan pembukaan pelatihan, Kepala BBPP Binuang diwakili Widyaiswara Soleh Wahyudi menekankan agar momentum pelatihan operasional dan perawatan ini dapat dimanfaatkan peserta secara optimal, sehingga Alsintan yang tersebar di wilayah Kahayan Kuala dapat segera dioperasionalkan, Selasa (20/10/2020).

“Alsintan yang ada dapat dimanfaatkan secara optimal selain operasional juga harus dirawat,” terang Soleh.

Selama kegiatan peserta dilatih mulai dari teknis operasional sesuai prosedur juga teknis cara perawatan yang harus dilakukan traktor roda 2.

Sedangkan pelatihan ini dilatih oleh Fasilitator dari Dinas Tanaman Pangan Hortikultura Provinsi Kalimantan Selatan dan Widyaiswara dari BBPP Binuang.

Tampak Reza Prahmana Putra, salah satu Fasilitator melatih hal-hal mendasar cara mengoperasikan traktor roda 2 dan selalu menekankan agar selalu mengikuti petunjuk dan prosedur operasional, serta cara mengatasi troubleshooting alat.

Selain itu, Soleh Wahyudi Fasilitator dari BBPP Binuang juga ikut menyampaikan mengenai peran kelompok tani dalam mengoptimalkan penggunaan Alsintan. 

Ia berpesan bahwa pelatihan yang terselenggara cukup terbatas waktunya, sehingga keterampilan yang telah didapatkan dari pelatihan harus kembali diasah lagi.

“Keterampilan dan ilmu yang didapat saat pelatihan sekiranya dapat disebarluaskan kepada petani lainnya, dan agar segera diimplementasikan dalam rangka program Food Estate yang sedang bergulir saat ini,” pinta Soleh.

Selama kegiatan peserta diberikan kesempatan untuk mempraktikkan pengolahan lahan menggunakan traktor roda 2 serta teknis perawatan dan pemeliharaannya.

Di hari ketiga pelatihan saat memberikan materi kebijakan Alsintan, Kepala BBPP Binuang Dr. Yulia Asni Kurniawati M.Si menyampaikan, Alsintan yang sudah diamanahkan dalam bentuk pinjaman dari brigade Alsintan ini harus dapat dimanfaatkan secara optimal.

“Bahkan dalam pengelolaannya harus dikelola dalam kelembagaan tani UPJA," pungkas Yulia.[advertorial]

Penulis : Soleh
Lebih baru Lebih lama