Food Estate Resmi Dimulai, Jokowi Tinjau Tanam Padi Perdana di Belanti Siam

Food Estate Resmi Dimulai, Jokowi Tinjau Tanam Padi Perdana di Belanti Siam

PULANG PISAU, MK - Presiden Joko Widodo bersama rombongan kembali melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Pulang Pisau, tepatnya di Desa Belanti Siam, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Kamis (8/10/2020). 

Kunjungan Presiden itu dalam rangka meninjau tanam padi perdana di desa yang merupakan salah satu lokasi program Food Estate di Kalteng. 

Dalam keterangan persnya, Presiden Jokowi menyampaikan bahwa kunker kali ini memastikan akan dimulainya Program Food Estate. 

"Kunker hari ini ke Kalteng, khususnya di Pulpis, saya ingin memastikan dimulainya program Food Estate untuk ketahanan pangan nasional di wilayah Kalteng," terang presiden

Dijelaskan Presiden, lokasi penanaman perdana tepatnya di Rey 19 dan 20 dengan luas lahan 10 hektare yang dimiliki 5 anggota Kelompok Tani (Poktan) Panca Makmur.

"Luas lahan seluruh anggota Poktan Panca Makmur sendiri mencapai 80 hektare. Untuk jenis padi yang ditanam pada penanaman perdana hari ini adalah jenis Inpari 43," kata Jokowi selepas menyampaikan penjelasan.

Selanjutnya, selepas menyampaikan penjelasan panel oleh Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo, Presiden Joko Widodo yang didampingi Plt Gubernur Habib Ismail Bin Yahya beserta rombongan meninjau sawah dengan berjalan kaki menuju saung atau pondok, yang sekaligus  menyaksikan olah tanah rawa dengan menggunakan traktor apung serta sekaligus berdialog dengan operator traktor.

"Kita juga menyaksikan penanaman padi dengan alat tanam rice transplanter dan melihat teknologi pemupukan dengan menggunakan drone," pungkasnya.[kenedy/manan]

Lebih baru Lebih lama