Jelang New Normal, Penerapan Protokol Kesehatan harus Ditekankan

Jelang New Normal, Penerapan Protokol Kesehatan harus Ditekankan

BUNTOK, MK - Protokol kesehatan harus terus ditekankan kepada masyarakat. Apalagi pemerintah bakal menerapkan kebijakan new normal sebagai langkah untuk bisa menjalankan kehidupan secara normal di tengah Covid-19 yang belum berakhir.

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Barito Selatan (Barsel) sendiri telah menyatakan dukungannya terhadap kebijakan new normal ini.

Menurut Anggota DPRD Barsel, Nurul Hikmah Parwata, Senin (15/6/2020), new normal dipandang sebagai salah satu cara memulihkan roda perekonomian.

"New normal ini, mungkin ini adalah salah satu cara membuka roda perekonomian kembali, menormalisasikan aktivitas masyarakat," ungkapnya kepada awak media.

Namun demikian, Ia mengingatkan pemerintah dan masyarakat agar tidak lengah. Karena itu, protokol kesehatan harus dilaksanakan dengan baik.

"Protokol kesehatan harus digunakan, instruksi presiden harus dijalankan, instruksi dari menteri kesehatan harus dijalankan, pakai masker, cuci tangan, dan thermoscanner," jelasnya.

Bahkan, lanjutnya, jika nanti akses  dibuka, artinya secara bertahap masyarakat mulai berani membuka diri, tapi tetap tidak melanggar protokoler kesehatan.[deni]

Lebih baru Lebih lama