Konvensi Nasional Media Massa Lengkapi Puncak HPN 2020

Konvensi Nasional Media Massa Lengkapi Puncak HPN 2020

BANJARMASIN, MK – Mengusung tema “Daya Hidup Media Massa di Era Disrupsi, Tata Kelola Seperti Apa yang Dibutuhkan?”, Konvensi Nasional Media Massa digelar Dewan Pers di Hotel Rattan Inn Banjarmasin, Sabtu (8/2/2020).
Konvensi yang dibuka langsung Ketua Dewan Pers, Mohammad Nuh ini merupakan bagian rangkaian kegiatan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2020 di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Sejumlah tokoh nasional didaulat untuk berbicara seputar dinamika pers di era digitalisasi ini. Sebut saja di antaranya Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G Plate. Kemudian juga Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H Laoly.
Menurut Yasonna, di era sekarang ini hampir setiap orang memiliki smartphone yang bisa menangkap setiap momen dalam real time dan memublikasikan karya maupun ceritanya di media sosial.
Kondisi ini, lanjutnya, menjadi tantangan, karena adanya produk berita yang bukan dari jurnalis profesional melainkan oleh masyarakat awan atau bisa disebut jurnalis warga.
"Jurnalis warga ialah pengumpulan, pelaporan dan penanda informasi terhadap khalayak umum. Berita yang dilakukan warga perlu dipertanyakan keakuratan dan kaidah-kaidah jurnalistik," tuturnya. 
Konvensi ini dihadiri ratusan jurnalis dari berbagai penjuru di Tanah Air. tak terkecuali dengan para pemilik media juga andil menyukseskan konvensi ini.[fuad]
Lebih baru Lebih lama