Buka Manunggal Tuntung Pandang, Bupati Sukamta Ingatkan Pentingnya Kerukunan

Buka Manunggal Tuntung Pandang, Bupati Sukamta Ingatkan Pentingnya Kerukunan

PELAIHARI, MK – Kerukunan di masyarakat penting untuk selalu dijaga dan dilestarikan. Karena itu, Bupati Tanah Laut, H Sukamta tidak bosan-bosan mengingatkan pentingnya arti kerukunan.
Pesan ini kembali disampaikan Sukamta saat membuka kegiatan Manunggal Tuntung Pandang di Desa Simpang Empat Sungai Baru, Kecamatan Jorong, Jumat (15/11/2019).
Menurut Sukamta, kondisi penduduk di Desa Simpang Empat Sungai Baru, sangat heterogen. Tentunya perbedaan akan lebih baik jika disikapi dengan saling bertoleransi dan selalu akur dengan warga lain.
“Di Indonesia ini, kita memang heterogen atau berbeda-beda. Berbeda suku, agama, itu hal yang biasa. Justru perbedaan itulah yang membuat kita bersatu padu dan menjadi negara yang kuat,” jelasnya.
Karena itu, lanjut Sukamta, jika ada permasalahan hendaknya disikapi secara dewasa dengan musyawarah.
“Dibicarakan dengan semua pihak, agar bisa ditangani secepatnya dan sebaik-baiknya,” pungkasnya.[andra]
Lebih baru Lebih lama