Kunjungi Latihan Dayung Di Siring Laut, Ini Kata Danlanal Guruh

Kunjungi Latihan Dayung Di Siring Laut, Ini Kata Danlanal Guruh

KOTABARU, MK – Danlanal Kotabaru, Letkol Laut (P) Guruh Dwi Yudhanto S, S.T mengunjungi latihan dayung yang digelar Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kotabaru di Siring Laut.
Guruh mengaku melihat potensi-potensi pedayung yang cukup menjanjikan, seakan pedayung tak kenal lelah mengayuh dengan cepat dan bersemangat.
“Saya sangat tertarik dengan kegiatan olahraga di laut, dan ini sangat baik untuk kita kembangkan bersama-sama," tutur Guruh saat memberikan pembekalan pedayung Kotabaru.
Bukan sekedar ambil bagian dalam menghidupkan kembali olahraga dayung, Guruh juga akan mengajak pedayung untuk berlatih bersama di selat laut depan Mako Lanal Kotabaru.
"Saya meminta kepada para atlet dayung agar tetap bersemangat, dan kita akan bersama-sama menghidupkan kembali olahraga dayung ini. Kami siap memberikan fasilitas angkut dan logistik saat latihan dayung," jelasnya.
Usai memberikan pembekalan kepada pedayung, Guruh berkunjung ke pasar ikan Kemakmuran. Kehadiran Guruh tampak disambut Ketua OPIN, Suwandi bersama pemilik kapal ikan.
Selain meninjau kapal nelayan, Guruh juga mengajak nelayan untuk tidak segan-segan bertandang ke Mako Lanal Kotabaru.
“Nanti kita bisa sharing bersama tentang situasi para nelayan," katanya.
Guruh juga berkesempatan melihat penampungan udang Lobster Laut hasil tangkapan nelayan.
“Lobster ini mempunyai nilai jual sangat fantastis," timpal Suwandi.
Menurut pria yang akrab disapa Abu ini, udang Lobster ini berbeda-beda. untuk berukuran besar ini merupakan hasil laut Kotabaru.
“Ini diminati oleh pasaran udang Lobster di Ibukota, dengan ukuran dan kriteria yang diizinkan oleh pemerintah,” paparnya.[zainuddin]
Lebih baru Lebih lama