Mahasiswi asal Barut Dinobatkan sebagai Yudisium Terbaik FKIP UMPR 2024

Mahasiswi asal Barut Dinobatkan sebagai Yudisium Terbaik FKIP UMPR 2024

ADHE Putri Agustina dinobatkan sebagai lulusan terbaik FKIP UMPR 2024.| foto : adhe

PALANGKA RAYA - Adhe Putri Agustina dinobatkan sebagai lulusan terbaik pada Yudisium Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) Tahun Akademik 2023/2024.

Mahasiswi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar angkatan 2020 ini menjadi yudisium terbaik dari fakultasnya dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,86.

Adhe Putri diketahui juga merupakan mahasiswi yang aktif dalam keorganisasian internal kampus, tercatat ia pernah dipercaya sebagai Menteri Sosial dan Lingkungan Hidup Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Muhammadiyah Palangka Raya periode 2022-2023.

Atas keberhasilan yang diraihnya tersebut, ia mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantunya dalam berproses sebagai mahasiswi.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Allah SWT, orang tua, para dosen pembimbing, dosen pengajar, teman-teman seorganisasi dan teman pada perkuliahan yang telah membantu dalam proses perkembangan saya sebagai mahasiswi hingga pada titik ini," ungkap Wanita asal Barito Utara (Barut) ini, Senin (29/4/2024).

"Alhamdulilah sampai sudah pada titik ini. Saya berkeyakinan ini bukan titik akhir perjuangan saya, melainkan awal dari sebuah perjuangan. Doakan saya selalu untuk terus berkembang," pungkasnya.[kenedy]

Lebih baru Lebih lama