Germas di Tanah Bumbu Diharapkan Berjalan dengan Baik

Germas di Tanah Bumbu Diharapkan Berjalan dengan Baik

KEPALA Dinas Kesehatan Tanah Bumbu, dr. Muhammad Yandi Noorjaya saat sambutan.| foto : ade

BATULICIN — Kepala Dinas Kesehatan Tanah Bumbu, dr. Muhammad Yandi Noorjaya berharap pelaksanaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) di Kabupaten Tanah Bumbu dapat berjalan dengan baik. 

Hal itu dikatakan saat memberikan sambutan pada pertemuan Germas yang dibuka secara resmi Asisten Bupati Bidang Administrasi Umum Andi Aminuddin, di Hotel Ebony Batulicin, Kamis (24/8/2023). 

dr. Yandi mengatakan, pembangunan kesehatan pada hakikatnya adalah upaya yang dilaksanakan komponen, dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang. 

"Agar terwujud derajat kesehatan masyarakat," ungkapnya. 

Ia mengungkapkan, saat ini Indonesia tengah mengalami perubahan pola penyakit yang sering disebut transisi epidemiologi. 

Hal itu ditandai meningkatnya kematian dan kesakitan akibat penyakit tidak menular (PTM) seperti stroke, jantung dan diabetes. Sehingga dampaknya adalah meningkatnya pembiayaan pelayanan kesehatan masyarakat. 

Menurut dr. Yandi, perlu adanya perbaikan lingkungan dan perubahan prilaku kearah yang lebih sehat dapat dilakukan secara sistematis dan terencana. 

"Untuk itu Germas menjadi sebuah pilihan dalam dalam mewujudkan drajat kesehatan masyarakat yang lebih baik, karena merupakan pola hidup masyarakat yang modern" ujarnya. 

Kegiatan tersebut dihadiri 30 peserta terdiri dari Lintas Sektor sebanyak 20 orang yang tergabung dalam forum Germas. 

Dan 10 orang dari Lintas Program yang tergabung dalam Pokja Germas pada Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu. 

Serta tiga orang Narasumber dari Dinkes Provinsi Kalsel, Bappeda Litbang dan Dinas Lingkungan Hidup.[ade]

Lebih baru Lebih lama