Pemkab Pulang Pisau Raih Opini WTP Kedelapan Kali dari BPK

Pemkab Pulang Pisau Raih Opini WTP Kedelapan Kali dari BPK

BUPATI Pulang Pisau saat menerima predikat WTP dari BPK RI.| foto : prokompimpulpis

PULANG PISAU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau, kembali meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Kalteng, Jumat (19/5/2023).

Atas prestasi itu, Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau berhasil meraih opini WTP kedelapan  kalinya, untuk Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Pulang Pisau Tahun Anggaran 2022.

Bupati didampingi ketua DPRD Pulang Pisau, Sekretaris DPRD Pulang Pisau Inspektur  Pulang Pisau, dan Asisten III sekretariat daerah pulang pisau. 

"Kita tentu merasa bersyukur dan bangga atas capaian yang telah diraih Kabupaten Pulang Pisau, sehingga kita kembali mendapatkan opini BPK RI dengan predikat opini WTP kedelapan kalinya secara berturut turut. Hal ini tentu berkat hasil kerjasama tim yang solid dari seluruh SOPD dan DPRD Pulang Pisau dalam bentuk komitmen nyata untuk terus mendorong peningkatan pengelolaan keuangan daerah," kata Taty Narang  sapaan akrab Bupati Pulang Pisau kepada awak media.

"Kita juga terus berharap predikat ini dapat kita pertahankan di tahun-tahun mendatang, dan dengan pencapaian ini kita maksudkan sebagai penyemangat untuk berbuat lebih baik lagi dalam rangka mewujudkan pembangunan Kabupaten Pulang Pisau," sebutnya.[manan]

Lebih baru Lebih lama