Targetkan Medali Emas, Karateka Pulang Pisau Siap bertanding di Popprov Kalteng 2022

Targetkan Medali Emas, Karateka Pulang Pisau Siap bertanding di Popprov Kalteng 2022

FOTO bersama antar Pengurus dan atlet karate Pulang Pisau.| foto : manan

PULANG PISAU - Ketua Umum Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) pengurus Kabupaten Pulang Pisau, Genesis Roland, SAP, MAP menargetkan medali emas dalam ajang Popprov kalteng 2022.

"Target ini karena melihat potensi dari para atlet Karate kita yang cukup berprestasi di sejumlah kejuaraan yang pernah diikuti, hingga kami dari pengurus optimistis dapat meraih medali emas," katanya kepada awak media ini, Kamis (23/6/2022). 

Menurut Roland sapaan akrab pria yang juga bertugas di Polres Pulang Pisau itu menuturkan, dalam sebuah event tentunya harus ada target meskipun berbagai kendala dan lain sebagainya yang harus dilewati. 

"Yang penting latihan maksimal dan tetap optimis meskipun nantinya ada kendala. Tetapi kita tetap yakin atlet karateka Pulang Pisau dapat meraih medali emas," imbuhnya. 

Dikatakan Roland, Atlet karate Pulang Pisau yang mengikuti popprov Kalteng berjumlah 2 orang, terdiri 1 pria dan 1 atlet wanita.

"Ya, harapan kami tadi. Semoga para atlet dapat melakukan yang terbaik dan meraih medali emas, saya harap atlet tetap fokus serta disiplin dan tunjukan skill yang ada," pesannya. 

Sementara pelepasan para atlet Pulang Pisau sendiri sudah berlangsung, Kamis (23/6/2022) di Halaman Kantor Bupati setempat. 

Jumlah atlet Pulang Pisau yang mengikuti Popprov Kalteng 2022 ini sebanyak 42 orang dan 17 pelatih official dengan 8 cabang olahraga, yakni atletik, pencak silat, sepak takraw, bola voli pasir, bola basket, bulu tangkis, taekwondo dan karate.[manan]


Lebih baru Lebih lama