Kabar Gembira, Car Free Day akan Dibuka Kembali

Kabar Gembira, Car Free Day akan Dibuka Kembali

WAKIL Gubernur Kalteng H Edy Pratowo beri arahan seusai senam bersama.| foto : istimewa

PALANGKA RAYA - Sebagai langkah meningkatkan kesehatan dan kebugaran jasmani bagi ASN, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar senam bersama. 

Senam bersama tersebut diikuti oleh Wakil Gubernur Kalteng, H Edy Pratowo, Pj Sekda Kalteng H Nuryakin, serta Pejabat Eselon II dan III seluruh Perangkat Daerah di lingkungan Pemprov setempat. 

Senam bersama ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat di Halaman Rujab Gubernur Kalteng, Jumat (11/3/2022).

Seusai senam bersama tersebut, Edy Pratowo menyampaikan, harus tetap melaksanakan olahraga rutin seperti biasa untuk meningkatkan imunitas tubuh ditengah pandemi Covid-19.

"Saya mengajak Kepala Perangkat Daerah dan jajarannya untuk bisa berolahraga bersama. Seiring dengan kebijakan pemerintah pusat berkenaan dengan pandemi Covid-19 ada kelonggaran, jadi kita isi dengan kegiatan berolahraga," tuturnya.

Pada kesempatan itu juga, orang nomor dua di Bumi Tambun Bungai tersebut menginformasikan kepada kepala perangkat daerah bahwa car free day akan dibuka kembali. Dengan catatan berada di lingkungan luar atau area terbuka.

Ia ingin memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk tetap berolahraga dalam keadaan sehat.

"Jika nanti car free day dibuka, saya mohon untuk tetap memakai masker. Karena, bagaimanapun prokes harus kita jaga," tukasnya.[kenedy/adv]


Lebih baru Lebih lama