Gubernur Sahbirin Dorong Mitigasi Bencana di Kalsel

Gubernur Sahbirin Dorong Mitigasi Bencana di Kalsel


BANJARBARU - Selaras dengan Pemerintah Pusat, Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor mendorong kesiapan mitigasi bencana. Hal ini Ia utarakan saat menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana tahun 2022.

Sahbirin berharap langkah mitigasi dan kesiapan menghadapi bencana di Kalsel, harus dilakukan dan bersinergi dengan komponen lainnya, termasuk masyarakat.

“Dalam hal persiapan, antisipasi ataupun melakukan pencegahan-pencegahan jika terjadi bencana, kita harus siap menghadapinya,” lanjutnya, Kamis (24/2/2022).

Disebutkan jika di Kalimantan Selatan kerap terjadi bencana dari dua musim yang ada, saat musim hujan rentan terjadi banjir sedangkan kemarau dapat terjadi kebakaran hutan dan lahan.

Menyikapi hal tersebut, Sahbirin menyebutkan pihak pemerintah daerah mesti kerja maksimal, lebih baik mengantisipasi daripada menanggulangi bencana.

“Sedangkan langkah untuk kesiapan menghadapi bencana akan melakukan pelatihan-pelatihan kesiapan, baik itu secara personal maupun bersama dengan rakyat, ini penting sekali,” jelasnya.

Untuk mitigasi kebencanaan alam, disebutkan pemerintah daerah melakukan normalisasi sungai, termasuk pengerukan sungai. [advertorial]

Lebih baru Lebih lama