Anggota DPRD Dapil II Kota Reses di Kecamatan Jekan Raya

Anggota DPRD Dapil II Kota Reses di Kecamatan Jekan Raya

PALANGKA RAYA, MK - Terhitung tanggal 1 hingga 2 Desember 2021, kalangan DPRD Kota Palangka Raya kembali melaksanakan reses ke Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing.

Hal tersebut dilakukan sesuai agenda yang sudah ditetapkan oleh Bamus serta untuk pencapaian target kinerja DPRD Kota setempat pada akhir tahun, sekaligus agar semua kegiatan berjalan optimal.

Kegiatan itu juga guna melihat secara langsung sekaligus menyerap aspirasi warga yang berkembang, terutama yang berkaitan dengan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Kali ini, reses anggota DPRD Kota Palangka Raya dari Dapil II melakukan reses di Kelurahan Menteng dan Kelurahan Palangka Kecamatan Jekan Raya.

Reses yang diketuai Subandi dan anggota dewan dari Dapil II lainnya, diantaranya, Noorkhalis Ridha, Dudie Sidau, Susi Idawati dan Norhani itu berhasil menyerap beberapa keinginan warga.

"Warga menyampaikan keinginannya terkait infrastruktur jalan dan drainase karena masih ada wilayah terendam banjir apabila hujan deras. Sarana pos Kamling dan ada juga yang meminta bibit ikan dan pertanian," ungkap Dudie Sidau anggota DPRD Kota Palangka Raya dari Komisi C ini, Kamis (2/12/2021).

Ia menambahkan, tiap saran dan masukan serta aspirasi warga akan ditampung dan sebagai bahan, masukan, pertimbangan serta pembahasan selanjutnya di dewan.[kenedy]


Lebih baru Lebih lama