Bupati Ben Pimpin Apel Gabungan Gelar Pasukan dan Peralatan Hadapi Status Siaga Karhutla

Bupati Ben Pimpin Apel Gabungan Gelar Pasukan dan Peralatan Hadapi Status Siaga Karhutla

KUALA KAPUAS, MK - Bupati Kapuas, Ben Brahim S Bahat memimpin kegiatan apel gabungan gelar pasukan dan peralatan dalam rangka kesiapsiagaan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) digelar di halaman Kantor Bupati Jalan Pemuda Kuala Kapuas, Kamis (12/8/2021) 

Apel turut dihadiri Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti dan jajaran Dandim 1011/Klk Letkol Inf Ary Bayu Saputro, Sekda Kapuas Septedy, Kalaksa BPBD Kapuas Panahatan Sinaga, serta diikuti sejumlah pasukan siaga Karhutla.

Apel dimaksudkan untuk menunjujan  kesiapsiagaan dalam melaksanakan penangulangan bencana Karhutla.

Selain itu, juga bertujuan membangun sinergi antara pemerintah daerah, TNI, Polri, swasta dan stake holder lainnya.

Bupati Kapuas dalam sambutannya menyampaikan ditengah menghadapi wabah Covid-19 saat ini juga dihadapkan dengan kondisi musim kemarau.

"Kita telah berkomitmen untuk melakukan upaya pencegahan dalam penanggulangan kebakaran hutan dan lahan guna menghindari terjadinya bencana yang lebih besar," kata Ben Brahim.

Ia juga mengimbau kepada segenap elemen  bersama-sama bahu membahu mencegah bencana Karhutla.

"Untuk itu perlu adanya strategi dan langkah-langkah konkrit dari semua stake holder yang terlibat, baik  pemerintah, TNI, Polri, swasta dan masyarakat dalam mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan," kata Ben.

Antisipasi Karhutla, lanjutnya dengan upaya-upaya sosialiasi kepada masyarakat.

Kegiatan apel juga dirangkai dengan dilakukan pengecekan pasukan dan peralatan, sarana prasarana pendukung kesiapsiagaan menghadapi bencana Karhutla.[zulkifli]


Lebih baru Lebih lama