Peletakan Batu Pertama Masjid Nur Hayanah, Gubernur Harapkan Ini

Peletakan Batu Pertama Masjid Nur Hayanah, Gubernur Harapkan Ini

PALANGKA RAYA, MK - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran melakukan peletakan batu pertama pendirian Masjid Nur Hayanah dan akan segera dibangun yang berada di Komplek Pusat Pendidikan Al-Ma Arif Nahdlatul Ulama (NU) Kalteng, Jumat (25/9/2020).

Pada kesempatan itu juga, Gubernur memberikan bantuan untuk pembangunan Masjid tersebut sebesar Rp1 miliar.

Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai itu menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan serta apresiasi kepada semua pihak, yang telah memberikan perhatian dan dukungan pembangunan Masjid Nur Hayanah itu.

"Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Kalteng menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan serta apresiasi kepada semua pihak, terkhusus Tanfidziyah NU Kalteng beserta warga Nahdiyyin yang telah memberikan perhatian dan dukungan sehingga saat ini dan nantinya sama-sama kita saksikan dimulainya proses pembangunan Masjid Al-Hayanah," ucapnya.

Diharapkan melalui keberadaan Masjid Nur-Hayanah di Komplek Pusat Pendidikan Al-Maarif  NU itu mampu mencetak generasi muda yang unggul dan teladan, berkualitas, berakhlakul karimah serta tentunya beriman dan bertakwa kepada Allah subhanahu wata'ala dalam menjalani kehidupan sehari-hari. 

"Diharapkan, selain sebagai sarana ibadah, keberadaan Masjid Al-Hayanah dan Masjid serta Musala lainnya mampu mendorong terciptanya kemakmuran perekonomian umat Islam khususnya di Kalteng, yang pada akhirnya mampu menjadi bagian dalam upaya untuk senantiasa mewujudkan Kalteng Berkah," tandasnya.[kenedy/adv]

Lebih baru Lebih lama