Pimpin Apel, Kapolres Barsel Ingatkan Ini

Pimpin Apel, Kapolres Barsel Ingatkan Ini

BUNTOK, MK - Kapolres Barito Selatan (Barsel), AKBP Devy Firmansyah SIK tak henti-hentinya mengimbau kepada seluruh personelnya untuk selalu menjaga kondisi fisik. Terlebih saat ini masih berlangsung wabah pandemi Covid-19.

Imbauan ini kembali Ia sampaikan saat memimpin apel Senin (27/7/2020) pagi di halaman Mapolres Barsel yang berlokasi di Jalan Soekarno-Hatta, Desa Sababilah.

Menurutnya, seluruh personel untuk menjaga kondisi kesehatan dan meningkatkan imunitas, baik dengan mengonsumsi vitamin maupun berolahraga.

"Karena kesehatan merupakan hal utama dalam menunjang kinerja dan tugas di tengah penyebaran Covid-19," tutur Devy.

Tak hanya itu, alumni Akpol tahun 2000 ini juga mengajak seluruh personel Polres agar dapat menjadi Pilot Project atau contoh dari penerapan protokol kesehatan menuju adaptasi kebiasaan baru.

"Tugas Polri ke depan akan semakin kompleks, kesehatan merupakan hal paling mendasar yang kita perlukan agar dapat meningkatkan kinerja dalam melayani masyarakat dengan lebih maksimal," tutup pria murah senyum ini.[deni]
 
Lebih baru Lebih lama