Desa Mabuan Terpilih sebagai Desa Tangguh

Desa Mabuan Terpilih sebagai Desa Tangguh

BUNTOK, MK - Desa Mabuan Kecamatan Dusun Selatan (Dusel) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) terpilih sebagai Desa Tangguh dan akan menjadi kandidat sebagai peserta lomba Lewu Isen Mulang dalam rangka HUT ke-47 Bhayangkara Polda Kalimantan Tengah (Kalteng).

Hal ini disampaikan Kapolres Barsel AKBP Devy Firmansyah SIK kepada awak media, ketika melakukan peninjauan langsung ke desa tersebut, Sabtu (20/6/2020).

Ia menjelaskan, Desa Mabuan telah memenuhi syarat dan kriteria sebagai Desa Tangguh di Barsel dan bisa di ikuti sertakan sebagai peserta  lomba Desa tangguh di tingkat Provinsi.

"Syaratnya, tangguh terhadap Covid-19, tangguh dalam kesiapan ketahanan pangan, dan tangguh dalam pengendalian Karhutla," urainya.

Devi berharap Desa Mabuan dapat dijadikan sebagai desa percontohan oleh sejumlah desa yang ada di Barsel.

"Saya akan perintahkan kepada seluruh Bhabinkamtibmas di wilayah Barsel ini, untuk terus bersosialisasi kepada seluruh desa, agar bisa mengikuti jejak keberhasilah Desa Mabuan," tegas Kapolres.[laily]
Lebih baru Lebih lama