Perangkat Desa Harus Tingkatkan Kualitas Kerja

Perangkat Desa Harus Tingkatkan Kualitas Kerja

BUNTOK, MK - Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Pemerintahan Desa (Pemdes) penting dimiliki perangkat desa. Apalagi mereka bertugas dalam pengelolaan administrasi desa, dan penyelenggaraan pemerintahan desa.
Hal ini menjadi sorotan yang ditekankan Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Kalimantan Tengah, Hj Enong Irawati, Jumat (14/2/2020).
Menurutnya, peningkatan kualitas dan kemampuan dalam pengelolaan administrasi penting. Ini sebagai upaya untuk mendukung tugas, wewenang serta kebijakan Kepala Desa dalam menjalankan pembangunan yang menggunakan Alokasi Dana Desa (ADD) maupun Dana Desa (DD).
"Peningkatan kualitas sangat penting dilakukan, dan hal itu untuk menghindari terjadinya praktik-praktik penyelenggaraan pemerintahan desa yang tidak sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," ucap Enung.
Selain itu, Enung juga mengapresiasi kepala desa dan perangkat desa yang telah mengikuti pelatihan terkait penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes), sekaligus pelatihan dalam pengelolaan administrasi dan keuangan desa.
Pelatihan yang telah dilaksanakan itu, lanjutnya, merupakan salah satu langkah untuk mempercepat terwujudnya peningkatan kualitas pengelolaan administrasi, dan pengelolaan keuangan pada pemerintahan desa.
"Dengan meningkatnya kualitas pengelolaan administrasi, maka pelayanan pemerintahan desa kepada masyarakat akan bisa berjalan dengan cepat, tepat, murah dan transparan," terangnya.
Secara tidak langsung, upaya itu juga dapat mendukung terwujudnya visi misi Kabupaten yang sudah tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
"Sehingga Kabupaten Barsel ke depannya dapat menjadi daerah yang lebih maju, dan mandiri," pungkas Enung.[deni]

Lebih baru Lebih lama