Tingkatkan PAD, IMB Sarang Walet Jadi Target DPMPTSP Pulpis

Tingkatkan PAD, IMB Sarang Walet Jadi Target DPMPTSP Pulpis

PULANG PISAU, MK - Usai melaksanakan serah terima jabatan (Sertijab) antara Usis I Sangkai dengan Leting, di Aula DPMPTSP Pulang Pisau, Selasa (21/1/2020) pagi. 
Leting, mantan Camat Kahayan Tengah, yang saat ini dipercaya menjabat sebagai kepala DPMPTSP Pulang Pisau itu, berkomitmen untuk terus menggali pendapatan asli daerah atau PAD.
Salah satunya, kata Leting, pihaknya akan terus menggali ijin mendirikan bangunan (IMB) sarang  burung walet di daerah pelosok wilayah Kabupaten Pulang Pisau, dalam rangka melanjutkan tugas dari kepala dinas sebelumnya.
"Komitmen kita melanjutkan program kegiatan yang sudah tersusun, karena nantinya banyak potensi sarang burung walet yang akan kita gali untuk menambah PAD kita, tapi bagi yang belum mempunyai IMB," katanya.
Ia menambahkan, kedepan pihaknya juga akan melakukan koordinasi dengan seluruh jajaran di DPMPTSP untuk meningkatkan dari IMB sarang burung walet itu, diantaranya akan jemput bola untuk memberikan pelayanan sampai tingkat kecamatan.
"Kita optimis dapat meningkatkan kinerja dalam pelayanan disektor perijinan ini, mohon doa dan dukungan seluruh pihak, terutama bagi seluruh pegawai di Dinas Perizinan ini," tutupnya.
Dalam kesempatan yang sama, dikatakan Usis I Sangkai, secara umum kendala yang dihadapi  perizinan tidak terlalu berat. Sebab, katanya, untuk menarik investasi juga sangat biasa-biasa saja, karena semua berjalan dengan prosedur dan aturan yang ada, termasuk masalah IMB bangunan sarang burung walet ini.
"Kalau tantangan tidak ada kendala berarti, memang masih ada sejumlah bangunan sarang burung walet di sejumlah wilayah di Pulpis ini yang belum memiliki IMB. Tapi itu nanti akan diselesaikan oleh pak Leting," ucap Usis sembari bercanda.
Ia menambahkan, DPMPTSP Pulang Pisau, sejauh ini juga terus mempromosikan daerah, diantaranya melalui pemberitaan teman-teman media, baik media cetak, elektronik, dan online," tutup Usis yang saat ini menjabat sebagai definitif Kadis PUPR Pulang Pisau.[manan]

Lebih baru Lebih lama