Jadi Irup Harhubnas, Sayed Sampaikan Amanat Menhub

Jadi Irup Harhubnas, Sayed Sampaikan Amanat Menhub

KOTABARU, MK – Upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke-74 digelar Pemerintah Kabupaten Kotabaru di Kantor Bupati Kotabaru, Senin (23/9/2019). Bertindak selaku inspektur upacara Bupati Kotabaru Sayed Jafar.
Membacakan sambutan Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi, sayed mengatakan, peringatan Harhubnas ini harus dimaknai sebagai momentum untuk kinerja kita.
Selain itu, lanjutnya, berbagai peristiwa yang terjadi di sektor perhubungan harus menyatukan persepsi dan tekad kita untuk meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat, khususnya masyarakat kabupaten kotabaru.
Sektor perhubungan memiliki peranan amat strategis dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Keberhasilan pembangunan sangat dipengaruhi oleh peranan transportasi sebagai urat nadi kehidupan politik, seperti ekonomi, sosial budaya dan pertahanan keamanan.
Untuk itu, segenap Sumber Daya Manusia (SDM) perhubungan dituntut memperkuat kembali komitmen dan dedikasi untuk bekerja keras yang nyata di sektor transportasi.
Ini mengingat sektor perhubungan merupakan bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan bangsa dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.
“Saya berharap peringatan Harhubnas 2019 ini dapat menjadi wahana meningkatkan prestasi, memperkokoh rasa persatuan, persaudaraan, dan kekeluargaan segenap insan Perhubungan dimanapun berada,” paparnya.
Kemenhub sendiri menggelar edukasi bertajuk perhubungan mengajar di 34 Provinsi di Indonesia. Kegiatan ini merupakan salah satu cara pengenalan kepada generasi muda dan calon penerus yang bercita-cita akan berkiprah di bidang transportasi yang mana menitikberatkan pada empat nilai yang disingkat menjadi AGGLE, aman dalam bertransportasi.
kegiatan ini akan menjadi teladan dalam berperilaku bertransportasi dan agen perhubungan, agar menjadi pionir SDM unggul yang paham akan pentingnya keselamatan bertransportasi dan penyampaian pesan dengan edukasi yang baik kepada masyarakat.[zainuddin]
Lebih baru Lebih lama