Diskominfosantik Kalteng Gelar Perayaan Natal dengan Kebersamaan

Diskominfosantik Kalteng Gelar Perayaan Natal dengan Kebersamaan


PALANGKA RAYA – Keluarga Besar Dinas Kominfosantik Provinsi Kalimantan Tengah merayakan Natal dengan penuh sukacita di Aula Kanderang Tingang, Jumat (17/1/2025).

Sekretaris Dinas Kominfosantik Tuty Sulistyowatie menjelaskan, perayaan bertemakan kasih natal menyatukan dan menguatkan ini menjadi momen evaluasi.

“Meskipun terlambat merayakan hari natal, namun kebersamaan sukacita natal masih berlangsung hingga saat ini,” ungkap Tuty.

Dia berharap ke depan apa yang sudah dilewati bersama baik itu pengalaman duka maupun luka, bisa menjadi catatan bersama dan menjadi kebahagiaan.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfosantik Agus Siswadi menekankan nilai kebersamaan yang terlihat dalam perayaan, seluruh pegawai dari berbagai latar belakang turut hadir.

“Kita sering diwarnai oleh lingkungan kita, dengan perbedaan yang ada kita harus menjaga kekompakan agar terciptanya kebersamaan,” tutur Agus.[adv]


Lebih baru Lebih lama