Primadona Desa Sungai Rasau, Buah Rambai Dijadikan Olahan Sirup

Primadona Desa Sungai Rasau, Buah Rambai Dijadikan Olahan Sirup

PELAIHARI - Pemerintah Kabupaten Tanah Laut melaksanakan pencanangan Desa Berciri Khas,  perdana digelar di Desa Sungai Rasau Kecamatan Bumi Makmur. Tempat tersebut memiliki primadona buah Rambai yang diolah menjadi sirup manis dan menyegarkan. 

Kegiatan dilaksanakan pada Senin siang (21/11/2022) di Gedung Serba Guna Desa Sungai Rasau. 

Bupati HM Sukamta, dalam sambutannya menyampaikan rasa bangganya dengan Desa Sungai Rasau sudah memiliki produk yang tidak diproduksi daerah lain, yaitu Sirup buah Rambai.

"Sirup buah Rambai ini harus terus dikembangkan, dan segera didaftarkan hak paten nya agar bisa diproduksi lebih banyak," katanya.

Ia menambahkan, ke depannya Pemerintah Kabupaten Tanah Laut tentunya sangat mendukung melalui Disnakerin bisa bekerja sama untuk mengembangkan produk sirup buah Rambai ini.

Sementara itu, Kepala Desa Sungai Rasau, Tan Selamat menerangkan, manfaat dari buah Rambai yang menurut literatur disinyalir memiliki segudang manfaat salah satunya kaya akan Vitamin C. 

"Ini juga sudah diolah menjadi dodol, cemilan dan selai. Melalui pencanangan Desa Berciri Khas ini kami sangat memohon dukungan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut agar produk kami lebih berkembang lagi," harapnya.[advertorial]


Lebih baru Lebih lama