Pelajari Ini, Legislator HST Sambangi Diskominfosantik Bartim

Pelajari Ini, Legislator HST Sambangi Diskominfosantik Bartim

KEPALA Diskominfosantik Bartim (batik hijau) saat menerima kunjungan anggota DPRD HST, di ruang kerjannya.| foto: istimewa

TAMIANG LAYANG - Anggota DPRD Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) Provinsi Kalimantan Selatan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Barito Timur (Bartim) Provinsi Kalimantan Tengah.

Setibanya di Gumi Jari Janang Kalalawah, legislator Bumi Murakata tersebut langsung menyambangi Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Kabupaten setempat, Jumat (17/6/2022), kemarin.

Kedatangan sembilan orang wakil rakyat HST tersebut disambut langsung oleh Kepala Diskominfosantik Kabupaten Bartim, Drs Dwi Aryanto dan jajarannya di ruang kerjanya.

Dwi menerangkan, kunjungan kerja Komisi III  DPRD HST itu berkenaan dengan peningkatan kapasitas tugas dan pokok alat kelengkapan dewan terkait inovasi berbasis elektronik.

"Banyak hal yang kami bicarakan saat Komisi III DPRD HST berkunjung Diskominfosantik. Semuanya berjalan dengan baik dan lancar," terangnya, Sabtu (18/6/2022).

Kepada awak media, Dwi mengungkapkan, sebelum datang ke Diskominfosatik, terlebih dahulu Ketua DPRD HST menyurati Bupati Bartim perihal kunjungan kerja tersebut. Setelah mendapat persetujuan dari Bupati Bartim, barulah para wakil rakyat dari HST tersebut bertandang ke Diskominfosatik.

"Kita berharap silaturahmi ini tetap terjalin dengan baik ke depannya," tandasnya.[siti]


Lebih baru Lebih lama