Paket Sembako Murah Anggota DPR RI Diserbu Warga Kapuas

Paket Sembako Murah Anggota DPR RI Diserbu Warga Kapuas

WARGA Kapuas antre membeli paket sembako murah anggota DPR RI Dapil Kalteng di Kapuas.| foto : zulkifli

KUALA KAPUAS - Ratusan warga Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas, Kalteng, menyerbu pasar murah yang digelar anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah, H Agustiar Sabran S.Kom, dengan tema Pasar Murah Berkah kegiatan digelar di Jalan Meranti, Kecamatan Selat, Kuala Kapuas, Selasa (29/3/2022).

Di lokasi warga terlihat sangat antusias untuk mendapatkan ribuan paket sembako yang disediakan dengan harga relatif murah tersebut, bahkan untuk paket minyak goreng ludes terjual dalam waktu hanya beberapa jam.

Dalam penyaluran sembako murah itu Anggota DPR RI, H Agustiar Sabran menggandeng sejumlah organisasi kemasyarakatan dalam teknis pelaksanaannya di lapangan.

Muhammad Alfian Mawardi, Ketua KNPI Kalteng, koordinator dalam kegiatan tersebut menyampaikan pasar murah digelar jelang bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah dalam rangka kunker reses anggota DPR RI, H Agustiar Sabran.

"Kegiatan ini diprakarsai anggota DPR RI Dapil Kalteng bapak H Agustiar Sabran, ini sebagai bentuk perhatian beliau terhadap masyarakat di Kalimantan Tengah khususnya juga di Kabupaten Kapuas," kata Alfian, kepada wartawan.

Menurut dia, Anggota DPR RI Dapil Kalteng tersebut memang memiliki komitmen yang besar membantu masyarakat.

Adapun sembako murah yang disalurkan berupa minyak goreng kemasan seharga Rp15 ribu per liter, gula pasir Rp10 ribu per kilogram dan beras seharga Rp7 ribu per kilogramnya.

Sementara paket yang disediakan masing-masing 1.500 paket sembako.

Jenpepe (23) salah satu warga Kecamatan Selat mengungkapkan sangat terbantu adanya sembako murah ini.

"Merasa terbantu dengan adanya pasar murah ini," katanya.

Senada, Ibu Rina yang juga warga selat, mengatakan sembako murah sangat dibutuhkan apalagi menjelang bulan Ramadhan.

"Alhamdulillah dapat minyak goreng, gula dan beras dengan harga murah, mudahan ini nanti ada lagi pasar murah yang lain," ungkapnya.[zulkifli]


Lebih baru Lebih lama