Banjir, Legislator Ini Minta Pemkab Barsel Dirikan Posko Penanganan

Banjir, Legislator Ini Minta Pemkab Barsel Dirikan Posko Penanganan

BUNTOK, MK - Sejumlah wilayah di Kabupaten Barito Selatan (Barsel) dilanda bencana banjir. Terkait kondisi ini, Komisi III DPRD Barsel berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk langkah-langkah penanggulangan.

Dalam rapat tersebut, pihaknya meminta agar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) segera bergerak menanggulangi bencana itu dengan membangun tenda-tenda posko siaga bencana. 

"Supaya masyarakat yang terdampak banjir dapat mengungsi ke posko yang telah disiapkan," ucap Ketua Komisi III DPRD Barsel, H Zainal Khairuddin kepada awak media, Selasa (30/11/2021).

Menurut wakil rakyat Bumi Batuah ini, posko kesehatan juga diminta untuk disiapkan, agar masyarakat mudah mendapatkan pelayanan kesehatan saat banjir.

Saat banjir melanda, lanjutnya, biasanya dibarengi dengan adanya penyakit gatal-gatal dan juga diare. 

"Dengan adanya posko kesehatan masyarakat dengan mudah dan cepat ditangani," tutur politisi PPP Barsel ini.

Dia berharap semoga bencana banjir ini segera berlalu serta dapat beraktivitas kembali seperti biasa.[deni]


Lebih baru Lebih lama