Jelang Belajar Tatap Muka, Walikota Tjhai: Intinya Protokol Kesehatan

Jelang Belajar Tatap Muka, Walikota Tjhai: Intinya Protokol Kesehatan

SINGKAWANG, MK - Pemerintah Kota Singkawang tengah memantau kesiapan kegiatan sekolah belajar tatap muka yang dijadwalkan Januari 2021 mendatang.

Walikota Singkawang, Tjhai Chui Mie SE MH, Jumat (18/12/2020) menyampaikan, terkait belajar tatap muka pada Januari 2021, Pemkot sudah menggelar rapat dengan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Singkawang.

"Rapat terkait dengan pola maupun sistem belajar tatap muka yang akan dilakukan pada bulan Januari 2021," kata Tjhai kepada awak media.

Ia mengingatkan jangan sampai sekolah sudah dibuka justru menambah kasus terkonfirmasi Covid-19, baik kepada siswa maupun guru.

"Saya menyampaikan bagi pihak sekolah yang akan melaksanakan kegiatan belajar tatap muka, intinya protokol kesehatan tentu harus dijalankan," katanya.

Ia menekankan, bagi sekolah yang siap untuk melaksanakan belajar tatap muka untuk selalu menerapkan 3M, yaitu Mencuci tangan, Memakai masker dan Menjaga jarak.

"Maka dari sekarang kita harus sudah persiapkan segala sesuatu untuk membuka sekolah dalam belajar tatap muka. Sehingga tidak ada kesan buka tutup," jelasnya.

Dalam kegiatan sekolah tatap muka, kemungkinan jam pelajaran di sekolah di perpendek serta akan dilakukan 2 tahap dalam tatap muka di sekolah.

"Tahap jam belajarnya mungkin tidak seperti biasa, akan tetapi lebih pendek. Jumlah siswa akan dibagi 2 ship sehingga ada jarak. Kemudian setelah anak-anak pulang, kelas harus disemprot dengan disinfektan untuk siswa masuk ke tahap berikutnya," pungkasnya.[martin/hefzie]

Lebih baru Lebih lama