PSBB Kapuas, Rapid Test Gratis bagi Sopir Logistik Melintas Perbatasan

PSBB Kapuas, Rapid Test Gratis bagi Sopir Logistik Melintas Perbatasan

KUALA KAPUAS, MK - Kabar baik bagi para sopir angkutan logistik atau sembako, selama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Kabupaten Kapuas, yang dimulai Kamis 4 Juni 2020 hingga 14 hari ke depan. 

Itu karena, sopir angkutan logistik 
yang melintas di wilayah perbatasan Kapuas akan dilakukan rapid test secara gratis oleh petugas kesehatan yang ditempatkan pada Posko perbatasan.

"Akan dilakukan rapid test gratis di perbatasan untuk sopir logistik, dan diberikan surat keterangan yang bisa digunakan untuk mengangkut logistik kemanapun," kata Kapolres Kapuas, AKBP Manang Soebeti usai apel kesiapan PSBB, Rabu (3/6/2020).

Kapolres memastikan kelancaran distribusi logistik yang masuk ke Kabupaten Kapuas maupun Kalimantan Tengah. 

"Nanti, petugas kami sudah tau. Jadi untuk logistik berjalan saja jadi tidak dihambat sehingga tidak mempengaruhi harga-harga kebutuhan pokok," jelas Manang.

Ditambahkannya, untuk transportasi logistik tidak ada yang dihambat. Hal ini sekaligus menepis isu bahwa angkutan logistik tidak bisa memasuki wilayah, karena membutuhkan surat keterangan rapid test dan lain sebagainya.

"Kami pastikan kelancarannya, untuk angkutan logistik," tandasnya.

Kesiapan penerapan PSBB Kapuas tersebut pihaknya juga telah melaksanakan apel kesiapan pergeseran pasukan, yang melibatkan 500 personel lebih dalam pengamanan selama penerapan PSBB di wilayah itu.[zulkifli]
Lebih baru Lebih lama