Lantik SMSI Kalsel, Yono: SMSI Hadir Menjawab Tantangan Zaman

Lantik SMSI Kalsel, Yono: SMSI Hadir Menjawab Tantangan Zaman

BANJARMASIN, MK - Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kalimantan Selatan periode 2019-2024 resmi dilantik Ketua Departemen Hubungan Antar Lembaga dan Kerjasama SMSI Pusat, Yono Hartono di Hotel Aria Barito Banjarmasin, Sabtu (3/8/2019).
“SMSI lahir dari kegalauan media cetak, di mana biaya operasional media cetak tidak mampu mengimbangi untuk operasional media,” ungkap Yono.
Menurut Yono, SMSI juga hadir untuk menjawab tantangan zaman, di mana secara klasik media memiliki tiga fungsi, yakni to info, to entertaint, dan to educate.
“Dengan adanya teknologi digital, bisa lebih cepat bahkan menembus batas waktu,” jelasnya.
Sejauh ini, lanjut Yono, 30 persen masyarakat Indonesia masih menjadi listening society. Faktanya, masyarakat lebih cepat tersugesti dan terpengaruh dengan pidato, apalagi dari para tokoh.
“Dengan adanya dunia digital ini, maka lambat laun akan menjadi kelompok reading society,” tuturnya.
Semakin menjamurnya media online, maka semakin banyak pula para wartawan. Sejatinya, para wartawan juga harus mempunyai koridor agar tidak kebablasan.
Yono mengingatkan, selain bertanggung jawab untuk menjaga nama baik perusahaan tempat bernaung, wartawan juga mempunyai tanggung jawab besar terhadap masyarakat.
Usai pelantikan, SMSI Kalsel yang diketuai Milhan Rusli ini langsung menggelar seminar bertajuk Potensi, Tantangan dan Hambatan Perusahaan Media Berbasis Online.[ekobejo]
Lebih baru Lebih lama